Ada banyak cara untuk merayakan hari ulang tahun. Sebagian orang memilih untuk merayakannya sendiri, sebagian lagi memilih berada di tengah-tengah keluarga. Ada orang yang ingin berbagi kebahagiaan dengan orang terdekat dengan sesi makan malam yang intim, ada juga yang ingin
berbagi dengan lebih banyak orang dengan mengadakan bakti sosial.
Apa pun rencanamu untuk hari spesial yang datang setahun sekali ini, jangan lupa untuk memberi hadiah untuk dirimu sendiri ya. Nah, salah satu hadiah ulang tahun yang dapat kamu berikan untuk dirimu sendiri adalah dengan melakukan
birthday trip—sebuah perjalanan yang sengaja diatur pada saat kamu berulang tahun.
Dengan melakukan
birthday trip, kamu berkesempatan mentraktir diri sendiri. Ingat, jangan hanya sibuk mencari ide traktiran untuk keluarga dan teman pada hari ulang tahun. Berbagi kebahagiaan itu penting, tapi kebahagiaan kamu juga perlu diprioritaskan.
Because self-love is essential for your happiness.
Belum terbayang enaknya ngapain atau ke mana saat
birthday trip? Coba cek tiga ide
birthday trip dari Jenius.
Staycation di hotel
Berlibur gak harus ke luar kota. Menginap di hotel yang nyaman, dengan berbagai fasilitas dan aktivitas seru bisa dijadikan pilihan. Di kamar, kamu bisa mencoba “berbicara” dan “mendengar” dirimu sendiri.
Do the self-reflect thing. Be happy with what you had done. Be enthusiastic with what you want to achieve. Kenapa sih sebaiknya ditulis? Karena seringkali kita lupa bahwa banyak hal baik yang sudah kita capai, dan kita fokus mengingat apa yang belum tercapai. Dengan mengingat dan mencatat lagi semua ini, kamu bisa sekaligus
updating your life masterplan. Sebagai hiburan, kamu bisa memanjakan dirimu dengan mengikuti kelas memasak atau mengambil paket spa.
Baca juga: 5 Alasan Bikin Traveling Lebih Bermakna
Weekend getaway ke tempat/kota favoritmu
Menghabiskan waktu di tempat yang membuat kamu nyaman gak akan pernah salah. Kangen kota tertentu? Atau ada kota yang bisa kamu pilih tanpa pikir panjang untuk menghabiskan akhir pekan? Kamu bisa menjadikannya destinasi untuk
birthday trip ketika saldo cuti dan
budget-mu untuk berjalan-jalan sedang terbatas. Kamu bisa melakukan hal-hal yang kamu suka, seperti pergi ke kedai kopi terdekat, menyusuri pantai di belakang hotel, mencoba gelato dari gerai baru di kota tersebut, hingga makan malam di restoran favoritmu. Ide
birthday trip ini cocok dan bisa dilakukan tanpa persiapan yang terlalu panjang. Kamu tinggal pesan tiket pesawat dan hotel tanpa perlu repot mengurus lebih banyak hal, seperti visa.
Baca juga: Terencana atau Petualang; Kamu Tipe Traveler yang Mana?
Cuti panjang untuk berlibur ke destinasi impian
Coba ingat-ingat lagi, apa saja sih isi
bucketlist kamu? Pergi ke negerinya anime yang menemani sejak kecil lewat layar kaca? Atau pergi dan menjelajahi benua Eropa yang karismatik? Kamu bisa merencanakan
perjalanan ke kota atau negara impian sebagai destinasi perjalanan ulang tahunmu. Dan dalam rangka ulang tahun, bikin lebih spesial lagi dengan mengambil cuti panjang, biar perjalanannya lebih maksimal dan kamu juga bisa lebih santai selama perjalanan. Bepergian saat ulang tahun juga dapat dijadikan alternatif waktu liburan. Jika kamu lahir di luar tanggal-tanggal penting seperti hari raya atau tahun baru, kamu justru akan lebih santai karena bisa berlibur saat
low season.
Baca juga: 7 Hal yang Bikin Traveling Ke Luar Negeri Kini Lebih Mudah
Dari tiga ide
birthday trip di atas, ide manakah yang paling sesuai dengan minatmu? Ketiganya bisa kamu lakukan sendiri. Tapi jika kamu kurang nyaman dengan konsep
solo traveling, kamu juga bisa mengajak teman dekat atau keluarga untuk turut serta. Dengan adanya teman perjalanan, kamu juga jadi punya teman untuk bertukar pikiran. Apalagi di momen perubahan usia, ada saja yang bisa membuatmu resah atau gelisah, seperti urusan personal, karier, pasangan, keluarga, dan lainnya. Yang penting, sejak awal sudah dipastikan bahwa perjalanan ini adalah perjalanan untuk merayakan ulang tahunmu. Sehingga tujuan dan kegiatan yang sesuai dengan minatmu menjadi prioritas.
Satu hal yang menyenangkan dari
birthday trip, kamu bisa mengalokasikan cuti sejak awal tahun dan
mempersiapkan budget dari jauh-jauh hari. Karena tanggal ulang tahunmu gak pernah berubah, kamu selalu punya waktu satu tahun untuk merencanakan destinasi dan
budget perjalanan. Serunya, kamu juga bisa menjadikan
birthday trip sebagai ritual untuk dilakukan setiap tahun.
Kamu bisa menggunakan fitur
Dream Saver dari Jenius untuk membantumu mengumpulkan
budget birthday trip. Kamu hanya perlu menentukan perkiraan
budget, kemudian memasukkan tanggal uang tersebut dibutuhkan, dan secara otomatis Dream Saver akan menampilkan nominal yang akan ditarik langsung setiap hari, minggu, atau bulannya.
Namun, selalu ingat untuk tidak memaksakan diri ya. Jika memang kamu belum punya waktu (alias sulit cuti), atau belum ada
budget (ada keperluan lain yang lebih mendesak), jangan dipaksakan ya. Kalau belum bisa sekarang, masih ada tahun depan—dan kamu juga punya tambahan waktu setahun untuk mengumpulkan
budget-nya.
Belum punya Jenius untuk membantumu mengumpulkan
budget birthday trip?
Download dan aktivasi sekarang.