Deposito berjangka merupakan salah satu instrumen investasi minim risiko dengan bunga per tahun yang lebih tinggi dari tabungan pada umumnya. Kalau tabungan biasa berbunga 0,5 – 3% per tahun, bunga deposito berjangka berkisar 5% - 7% per tahun. Walaupun begitu, bunga yang dikenakan pada deposito berjangka mengikuti ketentuan dari Bank Indonesia. Bunganya akan berubah-ubah setiap saat. Hal ini berhubungan dengan kondisi ekonomi. Apabila pemerintah menurunkan nilai suku bunga, maka ini pertanda kondisi perekonomian membaik.
Meski memiliki nilai suku bunga yang berubah-ubah, deposito berjangka bisa lebih kamu andalkan untuk mengembangkan uang yang kamu miliki daripada tabungan biasa yang bunganya lebih kecil. Walaupun begitu, gak sedikit yang malas membuka deposito berjangka karena harus mengantre di bank untuk melalui proses administrasi yang gak sebentar. Umumnya ada dokumen-dokumen tertentu yang harus kamu siapkan untuk membuat deposito berjangka. Belum lagi proses administrasi lainnya yang harus kamu lalui untuk menarik atau menghentikan deposito yang kamu buat. Ada waktu dan tenaga yang harus kamu curahkan untuk hal ini.
Semua itu gak akan kamu rasakan melalui Maxi Saver dari Jenius. Dengan Maxi Saver, kamu bisa membuat, mengatur, dan mencairkan deposito berjangka yang kamu miliki langsung dari smartphone kamu, tanpa perlu mengantre di bank.
Untuk memulai, kamu bisa memilih Maxi Saver dari fitur Save It yang bisa kamu temukan di menu kiri atas aplikasi Jenius kamu. Penempatan nilai pokok bisa dimulai dari Rp10.000.000 dengan bunga hingga 5% p.a. dan pilihan tenor mulai dari 1-12 tahun.
Dana yang kamu tempatkan sebagai deposito di Maxi Saver terpisah dari dana untuk transaksi harian yang kamu simpan di Saldo Aktif. Kamu juga bisa menentukan perpanjangan simpanan sesuai kebutuhan, mulai dari Perpanjangan Otomatis (Automatic Rollover), Perpanjangan Otomatis + Bunga (Automatic Rollover + Interest) atau gak melakukan perpanjangan sama sekali dan menerima simpanan beserta bunga di Saldo Aktif begitu periode berakhir. Pelajari Syarat & Ketentuan yang berlaku di sini ya.
Kelebihan lainnya adalah apabila kamu ingin menghentikan Maxi Saver, kamu gak perlu menunggu sampai akhir periode. Kamu bisa langsung menghentikan Maxi Saver dan dana akan dikembalikan ke Saldo Aktif kamu. Kamu akan menerima nilai pokok dengan jumlah yang sama dengan saat kamu tempatkan di awal, tanpa disertai bunga atau dikenakan biaya penalti. Kamu juga akan menerima advis dalam bentuk digital yang bisa kamu download langsung dari dalam Maxi Saver.
Baca juga: Maksimalkan Tabunganmu dengan Fitur Save It dari Jenius
Kapan lagi punya deposito berjangka semudah Maxi Saver? Belum punya Jenius? Download dan aktivasi akun Jenius kamu sekarang!