Ada berapa banyak nih teman Jenius yang menggemari K-pop? Kalau dari interaksi kita di Twitter dan Instagram sih, lumayan banyak nih teman Jenius yang cerita bahwa mereka mengidolakan boy band, girl band, maupun musisi solo asal Korea Selatan.
Mengikuti perjalanan para idola K-pop berkarya itu seru dan bikin hati bahagia ya? Hari-hari kamu pasti jadi selalu ada ceritanya.
Mula-mula hobi mendengarkan lagu di album yang mereka rilis. Kemudian berhasrat untuk menonton konser secara langsung. Lalu gak pengin ketinggalan tiap mereka mengeluarkan konten-konten, baik yang gratis maupun berbayar.
Aktivitas fangirling atau fanboying artis K-pop memang banyak jenisnya ya. Namun tanpa konsistensi untuk menabung, pasti teman Jenius akan “ngos-ngosan” untuk mengikuti segala perkembangannya.
Biar aktivitas mendukung idol sekaligus menyenangkan diri sendiri selalu lancar, coba yuk ulik cerita dan trik teman Jenius lain yang juga fan K-pop.
Biar gak besar pasak daripada tiang, pengeluaran untuk fangirling/fanboying sebaiknya di-budget-in sejak awal. Lebih baik lagi kalau kamu bisa menabung secara konsisten sejak jauh-jauh hari.
Coba pelajari deh, apa saja yang biasanya disiapkan agensi idola kamu. Album, konser, berbagai merchandise, lightstick, konten online? Dari situ, kamu bisa menghitung, kira-kira berapa sih kebutuhan tabungannya?
Di sisi lain, kamu bisa menggunakan pendekatan budgeting. Kamu bisa menyisihkan sejumlah nominal setiap bulannya. Sehingga saat merchandise atau konser impianmu diumumkan, kamu sudah siap membelinya.
-- yuk buat temen-temen aku yang lain, mulai nabung yuk, biar kalau mau beli macem macem engga beraaaat banget buat keluar uangnya hehe
— FII~ (@yoongimineeyo) July 31, 2020
nabung bareng @JeniusConnect pasti mudah banget.. semoga mimpi kamu, mimpi aku jadi nyata #ceritajenius
Setiap hari, pasti ada saja hal baru yang muncul terkait K-pop. Buat teman Jenius yang menyukai lebih dari satu idol alias multifandom, siap-siap pusing kalau gak cermat memilih prioritas! Menjadi ELF, ARMY, EXO-L, Blink, NCTzens di saat yang bersamaan tentu butuh strategi dan perjuangan.
Dengan budget minimalis, kamu pasti penginnya dapat segala hal dari idolamu secara maksimal, kan? Untuk itu, penting banget buatmu menentukan prioritas barang yang ingin kamu miliki atau aktivitas yang ingin diikuti.
Kamu lebih puas punya album fisik, atau mengikuti konten terbaru yang dirilis tiap minggu?
Kamu lebih suka mengoleksi photocard, atau punya lightstick versi terbaru?
Kamu lebih nyaman nonton konser di rumah dari DVD official, atau nonton langsung di stadion?
Pelan-pelan. Satu per satu. Jangan sampai kamu pilih semua tapi mengorbankan kebutuhan sehari-hari ya.
Baca juga: 7 Pengeluaran Terbesar yang Dilakukan Milenial
“Jenius ini mau melarang aku jajan banyak buat bias-ku ya?”
Wets, tentu tidak! Jangan curiga ya. Karena Jenius justru ingin membantu kamu mewujudkan impian-impian terkait idolamu lho. Makanya, Jenius sengaja mengumpulkan beberapa trik seru dari teman Jenius yang sudah berbagi ceritanya lewat Twitter.
Penggemar K-pop, merapat! 📢
— Jenius Connect (@JeniusConnect) July 30, 2020
Jenius mau ngajak kamu buat cerita-cerita sekaligus menepati janji untuk merealisasikan wishlist-mu. Ada hadiah senilai total Rp5 juta + paket merchandise Jenius x OH.IRV buat 10 orang pemenang~#ceritajenius pic.twitter.com/GUkazeYD9q
Setelah Jenius perhatikan seluruh cerita teman Jenius soal aktivitas fangirling/fanboying, Jenius menemukan beberapa fitur yang jadi favorit. Dari ceritanya, Jenius sampai kagum dengan perjuangan dan keseruan teman-teman dalam mengidolakan sesuatu. Tepuk tangan!
Untuk kebutuhan fangirling harian, banyak teman Jenius mengumpulkan budget-nya di Flexi Saver. Tiap ada uangnya, disisihkan. Tiap mau transaksi, tinggal diambil seperlunya, tanpa penalti. Kemudian saat uangnya sudah tersedia di Saldo Aktif, tinggal checkout deh.
Baca juga: Cara Mudah Menabung dengan 3 Fitur Save It
Kalau mau bayar langsung, banyak teman Jenius menggunakan m-Card saat bertransaksi di tempat dan Send It bila harus membayar di muka. Tapi kalau mau checkout di e-commerce atau situs resmi agensi, teman Jenius biasa top up uangnya ke e-Card.
Pertama kali beli pake Jenius itu lightstick exo! Nekat beli di web sm nya langsung, karena kalo beli di os 650an semua☹ pas beli langsung cuma 590an! Ternyata konversi duit won ke idr ga terlalu mahal. HEHE SENANK❤@JeniusConnect #ceritajenius pic.twitter.com/Pc7hGQ5okF
— ✌una👍 (@unyeppoe) July 31, 2020
Dengan e-Card dari Jenius, kamu bisa bertransaksi online di berbagai merchant yang menerima pembayaran menggunakan Visa. Seperti dua teman Jenius yang berbagi cerita mudahnya bertransaksi saat membeli lightstick EXO dan album BTS Map of the Soul: 7.
Jenius ini bener2 worth to use bgt buat kalian yg hobby belanja barang2 dari luar, barang yg pernah aku beli ini salah satunya adalah 1 set album bts Map of the soul: 7 yg aku sharing bareng temenku, nah jenius ini useful banget buat pembayaran yg mengharuskan pake cc, pic.twitter.com/Uj1hZhkv8V
— 안디니 (@andinilestia) July 31, 2020
Di sisi lain, untuk kebutuhan fangirling yang lebih besar, seperti menonton konser atau trip ke Korea, teman-teman Jenius banyak yang membuat Dream Saver. Dengan begitu, setiap bulannya ada sejumlah uang yang ditabung khusus untuk mewujudkan impian bertemu dengan idola atau main ke negara mereka.
Baca juga: #dirumahaja Nonton Drama Korea Rekomendasi Co.Creators
Selain beli album fisik, cara mendukung idola versi salah satu teman Jenius adalah membeli album digitalnya! Kamu sudah mulai nabung untuk beli album terbarunya Blackpink, BTS, dan idol-idol lain?
nah semua kemudahan itu gue dapatkan dengan memakai debit @JeniusConnect karena proses pembayarannya mudah dan nggak ada biaya tambahan.
— Blogger ㅡ Mardiah (@mardiaheyyy) August 2, 2020
selain itu bisa buat bayar itunes buat naikin chart lagu idol setiap comeback dan untuk denger lagu pastinya! 😽👌 pic.twitter.com/aFDTLHAFny
Perjuangan beli merchandise gak selalu war di situs tertentu. Kadang kala (pada kondisi normal), merchandise yang kamu inginkan perlu dijemput dengan antrean panjang!
Tapi, bukan tiket konser yang aku beli pertama pake Jenius. Ini salah satu benda sakral terlangka dan susah buat didapet, karna belum dijual secara International, dan hanya di event tertentu aja.
— ꜰᴜꜱʜ ꜰᴜꜱʜ ♥︎ (@nadiaprmn) August 1, 2020
Yaitu.... Aikeu! Lightstick IU ver 3❣️
Yg berhasil dibeli waktu Seoul Concert pic.twitter.com/Rd8tRmD5Ph
Pengin punya alasan untuk sering-sering nabung? Ada nih teman Jenius yang mengisi tabungan setiap bias-nya posting sesuatu di media sosial!
Dan disini aku pake fitur flexi, jd kalo emg tiba2 butuh, aku bisa ngambil sebutuhnya aku aja (semoga ga diambil2 wkwkw). Aku pake cara mirip sama army yg di blg di thread jenius.
— Ara✨ (@yoonmincasa) July 31, 2020
Bisa di liat di thread ini ya. Aku baru mulai nih, jd emg baru dikit hehehttps://t.co/ntXAKSpkOf
Baca juga: Berlangganan Spotify Premium dengan Kartu Debit Jenius
Bagaimana, apakah cerita-cerita dari teman Jenius di atas cukup memberikanmu inspirasi agar bisa lebih teratur menabung untuk aktivitas terkait idol K-pop? Kalau kamu punya cerita lain soal aktivitas menjadi fangirl/fanboy yang mau dibagi, jangan ragu untuk mention @jeniusconnect, baik di Twitter maupun Instagram ya.
Belum punya Jenius untuk memperlancar aktivitasmu terkait idola K-pop? Download dan aktivasi sekarang.