Reksa dana jadi salah satu investasi favorit para digital savvy. Alasannya jelas, soalnya kamu bisa berinvestasi dengan modal terjangkau dan tetap mendapat potensi keuntungan yang menarik.
Dengan demikian, kamu gak perlu pusing memikirkan kondisi pasar tiap hari karena dana kamu dikelola oleh para ahli yang sudah berpengalaman.
Nah, salah satu cara gampang dan terjangkau dengan modal kecil untuk memulai perjalanan investasi dengan return menarik adalah dengan reksa dana indeks dari BNI Asset Management (BNI AM).
Yuk, kita bahas!
Sebelum memutuskan berinvestasi, penting banget buat kamu untuk memahami perbedaan antara reksa dana indeks dan reksa dana saham.
Meskipun keduanya berbasis pada investasi di saham, ada perbedaan dasar yang perlu kamu ketahui.
Reksa dana saham dikelola secara aktif oleh manajer investasi (MI) yang memilih saham-saham tertentu untuk dimasukkan ke portofolio. Mereka melakukan analisis mendalam dan strategi investasi untuk memilih saham yang dianggap memiliki potensi keuntungan tinggi.
Karena dikelola aktif, potensi keuntungan reksa dana saham bisa lebih tinggi, tetapi juga memiliki risiko yang lebih besar. Keuntungan sangat bergantung pada keahlian MI dalam memilih saham.
Biasanya memiliki biaya pengelolaan yang lebih tinggi, berkisar antara 1,5 sampai 3% per tahun.
Reksa dana indeks dikelola secara pasif dengan mengikuti kinerja suatu indeks pasar. Seperti MSCI Indonesia Index, manajer investasi hanya perlu memastikan bahwa portofolio reksa dana sesuai dengan komposisi indeks yang diikuti, tanpa perlu melakukan banyak transaksi.
Karena gak memerlukan analisis dan transaksi yang intensif, biaya pengelolaan reksa dana indeks cenderung lebih rendah. Selain itu, karena mengikuti indeks yang biasanya terdiri dari banyak saham, risikonya lebih terdiversifikasi dan lebih terkendali.
Biaya pengelolaan lebih rendah, sekitar 0,5% sampai 1% per tahun dari total dana kelolaan.
Reksa dana indeks menjadi pilihan yang menarik bagi kamu yang mencari investasi dengan biaya rendah dan risiko yang lebih terkendali dibandingkan dengan reksa dana saham aktif.
Kabar baiknya, produk unggulan dari BNI AM kini sudah ada di Jenius, lho. Penasaran ada apa saja? Yuk, cek ringkasannya di bawah ini.
BNI AM menawarkan beberapa produk reksa dana indeks yang cocok untuk kamu saat ingin mulai berinvestasi dengan modal minim tapi ingin hasil optimal. Apa saja produk unggulannya?
Produk ini menargetkan stabilitas dengan berinvestasi pada 10 bank terbesar di Indonesia, seperti saham BBCA, BBRI, dan BMRI. Dengan fokus pada institusi keuangan yang solid, produk ini menawarkan keamanan dan potensi pertumbuhan yang stabil.
Hingga Agustus 2024, produk ini mencatatkan return sebesar 16,63% dalam 3 bulan terakhir, menjadikannya pilihan yang sangat stabil di antara produk reksa dana indeks lainnya.
Produk ini mengikuti indeks saham-saham yang memiliki potensi pertumbuhan tinggi di pasar Indonesia; termasuk perusahaan besar seperti BMRI, TLKM, dan ASII.
Dalam 3 bulan terakhir, return produk ini mencapai 11,98% meskipun dalam 6 bulan terakhir sempat turun sebesar -2,70%. Artinya, meski berisiko lebih tinggi, produk ini berpotensi memberikan keuntungan yang signifikan dalam jangka panjang.
Kalau kamu lebih suka mendapatkan return dalam bentuk dividen, produk ini bisa jadi pilihan karena menggabungkan saham-saham dengan dividen tinggi seperti BBRI, BMRI, dan ADRO, sehingga kamu bisa menikmati penghasilan pasif dari investasi ini.
Hingga Agustus 2024, produk ini menunjukkan total return 11,78% sejak awal tahun (YTD) dan 10,72% untuk return tahunan, menjadikannya salah satu produk dengan performa paling stabil dan menguntungkan.
Data dari Agustus 2024 menunjukkan bahwa BNI-AM IDX High Dividend 20 mencatatkan kinerja yang sangat baik dengan total keuntungan sejak awal tahun sebesar 11,78% dan keuntungan tahunan sebesar 10,72%.
Apakah kamu menginginkan pertumbuhan nilai investasi, pendapatan pasif, atau investasi yang bertanggung jawab secara sosial?
Adanya keragaman produk dari BNI AM ini memastikan kamu bisa memilih reksa dana yang sesuai dengan profil risiko dan tujuan keuanganmu dengan minimum transaksi yang terjangkau, yakni Rp10.000.
Sampai di sini, kira-kira kamu mau coba beli produk BNI AM yang mana dulu nih?
Nah, untuk beli produk reksa dana indeks dari BNI AM di Jenius, bisa kamu akses langsung dengan mudah.
Buka aplikasi Jenius, lalu masuk ke halaman Wealth.
Pilih menu Investasi.
Di atas menu portofolio reksa dana milikmu, pilih Lihat Produk dan temukan produk BNI AM yang sesuai dengan kebutuhanmu.
Dengan 3 langkah mudah di atas, kamu bisa langsung berinvestasi dan mulai rencanakan masa depan finansialmu!
Oh iya, kalau mau rasain benefit investasi di Jenius lebih banyak, kamu bisa ikut program PUNDI Jenius Reksa Dana untuk dapat kesempatan hadiah jalan-jalan ke Jepang hanya dengan berinvestasi di Jenius!
Siap investasi produk BNI AM di Jenius?