Menjadi anak kos berarti siap untuk menjadi pribadi yang lebih mandiri. Berada jauh dari rumah karena tuntutan pendidikan atau pekerjaan membuatmu jadi harus terbiasa untuk memutuskan semuanya sendiri, mulai dari urusan sewa tempat tinggal, makan, hingga urusan mengelola keuangan.
Karena serba mandiri inilah, sering kali masalah keuangan menjadi label yang terus mengikuti anak kos. Ditambah lagi, uang saku dari orang tua atau gaji yang kamu terima masih terbilang pas-pasan. Kalau sudah begini, dibutuhkan kemampuan bertahan hidup yang lebih terasah. Nah, simak 4 cara Jenius berikut ini ya!
Gak menutup kemungkinan anak kos akan mengalami kesalahan perhitungan karena satu dan lain hal. Kalau dibiarkan terus-menerus, bukan gak mungkin masalah keuangan terus menghantui kamu setiap bulannya. Untuk mencegah hal ini, coba mulai biasakan mencatat pengeluaran bulanan, menyisihkan uang untuk ditabung secara teratur, dan membayar tagihan tepat waktu.
Hindari belanja ke supermarket tanpa membuat catatan sebelumnya. Selain akan membuatmu gak fokus, godaan yang terdapat dalam jejeran rak-rak di supermarket bisa berujung kebablasan saat berbelanja. Jadi, pastikan hanya membeli kebutuhan pokok yang sudah kamu masukkan ke dalam catatan.
Gak hanya itu, belanja online juga merupakan opsi yang bisa kamu pertimbangkan. Saat ini, banyak e-commerce yang memberi penawaran berupa bundle berisi bahan makanan hingga keperluan rumah lainnya. Menariknya, gak jarang harga yang ditawarkan lebih murah daripada di supermarket lho.
Gak bisa dipungkiri bahwa budget makan menghabiskan hampir separuh dari total pengeluaran bulananmu. Walaupun begitu, kamu bisa mengakali hal ini. Dengan memasak sendiri, kamu gak hanya menghemat lebih banyak dari budget makanmu, tapi juga menjamin kebersihan dan gizi dari makanan yang kamu buat.
Kalau gak memungkinkan untuk masak setiap saat, kamu bisa mencoba meal preparation lho. Teknik menyiapkan makanan dalam jumlah banyak ini memungkinkan kamu membuat makanan untuk beberapa hari ke depan, juga berhemat sekaligus. Saat ini, sudah banyak blog yang membahas mengenai meal preparation ini, diikuti dengan resep-resep yang bisa kamu coba sendiri.
Siapa bilang anak kos dengan budget ketat gak bisa senang-senang? Dalam budget bulanan, tentu saja kamu bisa memasukkan ‘jatah’ untuk menyenangkan dirimu sendiri seperti hangout bareng teman atau nonton film di bioskop langganan.
Namun, selalu ada jalan untuk menghemat pengeluaran, bukan? Manfaatkan promo yang biasanya tersebar di media sosial, platform khusus pembelian kupon diskon, atau promo Every Yay Jenius yang akan membuat momen senang-senangmu jadi lebih hemat.
Belum punya Jenius? Download dan aktivasi sekarang.