Kapan saya akan menerima tagihan Jenius Paylater?
Setiap tanggal 1 kamu akan menerima tagihan untuk transaksi dengan Jenius Paylater yang dilakukan di bulan sebelumnya.
Kapan saya harus membayar tagihan Jenius Paylater?
Periode pembayaran tagihan bulanan Jenius Paylater setiap tanggal 1 hingga tanggal 5 pukul 15.00 WIB.
Apabila pembayaran belum dilakukan sampai dengan tanggal 5 pukul 15.00 WIB, maka Bank akan melakukan proses autodebit (pemotongan langsung) dari Saldo Aktif atau kamu tetap bisa melakukan pembayaran manual dengan rincian sebagai berikut:
| Pembayaran | 
Tanggal | 
Jam | 
| Autodebit | 
5 – 26 | 
15.00 – 01.59 WIB | 
| Manual | 
5 – 26 | 
02.00 – 14.59 WIB | 
 
Setelah tanggal 26 hingga akhir bulan, pembayaran hanya bisa dilakukan secara manual.
Bagaimana cara membayar tagihan Jenius Paylater?
-  Masuk ke halaman Kredit.
 
-  Pada bagian Paylater, pilih Bayar Sekarang.
 
-  Pastikan informasi tagihan sesuai dan Saldo Aktif kamu cukup untuk melakukan pembayaran, lalu pilih Lanjut.
 
-  Perhatikan halaman konfirmasi pembayaran, lalu pilih Bayar Sekarang.
 
-  Masukkan password Jenius, lalu pilih Kirim.
 
-  Pembayaran Jenius Paylater segera diproses. Refresh halaman setelah beberapa saat untuk melihat status pembayaran terbaru.
 
Pembayaran tagihan hanya dapat dilakukan setiap tanggal 1-5. Apabila pembayaran belum dilakukan hingga tanggal 5 pukul 15.00 WIB, maka akan dilakukan autodebit (pemotongan langsung) dari Saldo Aktif kamu.
Apa saya bisa mengubah tanggal tagihan Jenius Paylater?
Tidak. Periode tagihan sudah ditetapkan Jenius dan tidak dapat diubah.
Apa saya bisa membayar tagihan Jenius Paylater sebelum tanggal pembayaran?
Tidak. Pembayaran tagihan Jenius Paylater hanya bisa dilakukan di periode pembayaran.
Apa ada pengingat untuk membayar tagihan Jenius Paylater?
Ya. Jenius akan mengirim e-mail dan push notification sebelum jatuh tempo dengan rincian sebagai berikut:
– Pengingat lewat e-mail dikirim H-3 periode pembayaran dan di tanggal 1.
– Pengingat lewat push notification dikirim H-1 periode pembayaran, tanggal 1, 3, dan 5.
Jika sudah melakukan pembayaran, kamu tidak akan menerima pengingat melalui e-mail dan push notification.
Apa saya dapat membayar tagihan Jenius Paylater secara autodebit?
Proses autodebit akan dilakukan secara otomatis dari Saldo Aktif jika kamu belum melakukan pembayaran tagihan pada pukul 15.00 WIB dari tanggal 5 hingga tanggal 26.
Kenapa saya tidak bisa melakukan pembayaran Paylater pada tanggal 5 setelah jam 15.00 WIB?
Kamu tidak bisa melakukan pembayaran setelah jam 15.00 WIB karena setelah periode pembayaran tagihan berakhir, sistem akan memproses pembayaran secara autodebit ke Saldo Aktif. Kamu cukup pastikan Saldo Aktif cukup untuk menghindari biaya keterlambatan.